Senin, Oktober 14, 2024
spot_img
BerandaOLAHRAGAErling Haaland Tumpul saat Menjamu Internazionale di Liga Champions

Erling Haaland Tumpul saat Menjamu Internazionale di Liga Champions

Jakarta, [GT] – Manchester City dan Inter Milan bermain imbang dengan skor 0-0 dalam laga matchday 1 League Phase Liga Champions 2024/2025 yang digelar di Etihad Stadium, Kamis (19/9/2024) dini hari WIB.

Man City mendominasi jalannya pertandingan dan menciptakan sejumlah peluang. Namun, Erling Haaland dkk. gagal menembus pertahanan Inter di sepanjang 2×45 menit. Karena hasil imbang ini, Man City dan Inter pun berbagi satu poin dan menempati papan tengah di klasemen sementara League Phase.

Total 18 pertandingan matchday 1 sudah dipertandingkan. Ada beberapa hasil menarik, termasuk kemenangan besar Bayern Munchen.

Bayern bermain kandang meladeni Dinamo Zagreb pada Rabu, 18 September 2024 lalu. Level kedua tim memang berbeda, tapi tidak ada yang menduga pertandingan berjalan begitu timpang.

Saat 45 menit pertama berakhir, Bayern sudah unggul 3-0, tapi Zagreb melawan. Di awal babak kedua, Zagreb mencetak dua gol cepat dan sempat mengubah skor jadi 3-2. Kemenangan telak Bayern ini menghiasi matchday 1 Liga Champions 2024/2025 yang kini bergulir dengan format baru.(Ola)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img

Most Popular

Recent Comments